waspada menggunakan semir terlalu sering
Pewarna rambut menjadi salah satu barang yang cukup populer dikalangan anak muda saat ini. Tidak sedikit orang yang mewarnai rambutnya karena ingin mencoba hal yang baru atau sudah bosan dengan rambut yang warnanya biasa saja. Namun tidak hanya anak muda yang tertarik dengan pewarna rambut. Orang yang beranjak tua pun tertarik dengan hal ini. Salah satu alasan mereka menggunakan pewarna rambut adalah ingin menutupi rambut putih yang menandakan bahwa mereka sudah tua. Meski pewarna rambut bisa menjadi daya tarik dan membuat pemakainya menjadi percaya diri, pewarna rambut memiliki resiko penyakit yang bisa mengancam kesehatan bahkan bisa merenggut nyawa penggunanya. Akhir-akhir ini kerap terdengar kasus penyakit serius bahkan kematian yang disebabkan oleh pewarna rambut. Bahan kimia yang terkandung di dalamnya membuat dia bisa meresap ke dalam tubuh penggunanya. Quote: Rutin Menggunakan Pewarna Rambut Belum lama ini telah ada terjadi lagi laporan penyakit serius yang diseba